Home

Memilih bahan-bahan secara cermat

Setiap bahan dipilih secara cermat berdasarkan kualitas dan rasanya untuk memastikan produk kami selalu memberikan momen bahagia pada Anda dan keluarga.

Kami mulai dengan menyeleksi para pemasok kami, menjalin kerja sama yang panjang dengan mereka, dan bekerja sama untuk meningkatkan kualitas bahan-bahan yang kami gunakan.

Kami juga melakukan audit rutin pada situs produksi para pemasok kami untuk menjamin keamanan dan kualitas persediaan bahan.

Memantau keamanan, kualitas, dan rasa secara cermat

Camilan kami dikirimkan ke dan dinikmati di lebih dari 170 negara. Prioritas kami adalah memastikan camilan kami memenuhi standar keamanan, kualitas, dan rasa ketika dikonsumsi.

Dalam setiap tahap pembuatan camilan, tim ahli kami melakukan pengujian pada bahan-bahan, produk setengah jadi, dan produk jadi untuk menjamin keamanan serta kualitas dan rasa terbaik.

Tahukah Anda?

•  Kami melakukan lebih dari 1.329.000 uji keamanan, kualitas, dan rasa pada bahan-bahan kami setiap tahunnya di seluruh dunia.

•  Kami melakukan lebih dari 48.000 uji keamanan dan kualitas makanan pada camilan kami setiap tahunnya di seluruh pabrik produksi kami di seluruh dunia.

•  Tim uji kualitas dan rasa kami melibatkan lebih dari 2.000 penguji di seluruh dunia untuk memastikan dan menjamin kualitas dan konsistensi rasa produk kami. Mereka melakukan lebih dari 360.000 uji rasa setiap tahunnya dalam proses pembuatan produk kami!

•  Untuk memastikan Anda menikmati rasa terbaik, tim khusus kami melakukan sekitar 1 juta kunjungan toko setiap tahunnya di seluruh dunia untuk memantau kualitas produk kami di toko.

Mendengarkan konsumen kami

Kami selalu mendengarkan konsumen kami di seluruh dunia untuk mengetahui cara favorit mereka menikmati camilan kami, serta untuk menjamin rasa dan kualitas yang mereka sukai.


Tahukah Anda?
• Kami melakukan sekitar 40.000 uji rasa dan wawancara konsumen setiap tahunnya di seluruh dunia, untuk mengumpulkan saran, keluhan, dan permintaan konsumen melalui sistem dan kanal kontak online kami.

Bahan-bahan kami

Semua produk kami dibuat dengan bahan-bahan pilihan yang telah melalui proses uji kualitas ketat untuk mempertahankan kualitas terbaik. Kami tidak pernah menggunakan pewarna dan pengawet.

Milk
Susu
Cacao
Kakao
Hazelnut
Kacang
hazel
Cereals Thumb
Sereal
Grasses
Lemak dan
minyak
Header Palm Oil
Minyak sawit
Sugar selector
Gula
Maltextract
Ekstrak malt
Emulsifiers
Pengemulsi
Lesitin
Raising Agents Ingredient
Bahan
pengembang
aromi
Aroma
dan perisa
Salt
Garam

BANYAK HAL UNTUK DIJELAJAHI!